Tanggal Rilis | : | 6 Februari 2019 |
Ukuran File | : | 1.02 MB |
Abstraksi
ITK Triwulan IV-2018 bernilai 109,90 memberikan gambaran bahwa rumah tangga di NTB merasa kondisi perekonomiannya di Triwulan IV-2018 lebih baik dibandingkan kondisi Triwulan III-2018.
Indeks Pengaruh Inflasi Terhadap Konsumsi Triwulan IV-2018 mencapai 115,82 menggambarkan kenaikan harga yang dirasakan konsumen dibandingkan Triwulan III-2018 yang hanya sebesar 104,36.
Indeks Pendapatan Kini juga mengalami peningkatan cukup signifikan, dari 106,22 pada triwulan III-2018 menjadi sebesar 109,03 pada Triwulan IV-2018.
Volume Konsumsi masyarakat NTB dirasakan tidak banyak berubah dibandingkan kondisi triwulan III-2018 dengan indeks volume konsumsi sebesar 104,48.
Konsumen memperkirakan bahwa perekonomian pada triwulan I-2019 mendatang tidak akan berbeda jauh dengan kondisi triwulan IV-2018, dengan perkiraan ITK Mendatang sebesar 103,95.
Prediksi ITK Triwulan I-2019 didasari oleh persepsi meningkatnya pendapatan pada triwulan mendatang dibandingkan pendapatan pada triwulan IV-2018 dengan Indeks Pendapatan Mendatang sebesar 111,57. Di sisi lain konsumen masih merasa bahwa Triwulan I-2019 bukan waktu yang tepat untuk membeli barang tahan lama dengan indeks hanya mencapai 90,58.
Berita Resmi Statistik Terkait
Perkembangan Indeks Tendensi Konsumen NTB Triwulan IV-2015
Triwulan IV-2016: Indeks Tendensi Konsumen Provinsi NTB Sebesar 103,16
NTB, TW 1 2018: Tingkat Optimisme Konsumen Menurun
Triwulan IV 2017: Perekonomian Nusa Tenggara Barat masih bergairah
Pertumbuhan Industri Manufaktur Provinsi NTB Triwulan IV-2015
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Sumbawa(Statistics of Sumbawa Regency)Jl. Durian No. 70 Sumbawa Besar
Telp. 0371-21047
email:bps5204@bps.go.id